umpan mancing

umpan galatama patin

kali ini saya share umpan mancing ikan patin yang mudah di dapat di sekitar kita.
mungin ada beberapa yang masih pusing dalam mencari alternatif umpan.
sebenarnya banyak sekali jenis umpan untuk memancing ikan patin, salah satunya yang pernah saya gunakan yaitu bakwan jagung.
entah kenapa ikan patin suka bakwan jagung, dan kapan ikan mau memakan bakwan jagung??
sebetulnya ikan bisa kita bina, dengan cara ndasari (bahasa jawanya) yaitu melatih ikan tersebut dengan cara ngebom. atau memberi makan ikan tersebut.
mungkin di hari pertama belum mau. maka kita harus melatih, setiap sesion kita harus ngebom atau memberi makan. dengan cara tersebut ikan nanti akan terbiasa memakan bakwan jagung.
oke selamat mencoba, salam strike....

umpan jitu untuk lomba mancing ikan bawal

kali ini saya akan share umpan jitu mancing ikan bawal menggunakan kacang presto.
di beberapa tempat masteran bawal, dengan catatan bawal jadi. bawal yang sudah berumur 1th lebih di kolam itu.
tapi ikan bawal juga harus di bina dan di biasakan untuk memakan kacang terlebih dahulu. kita harus banyak ngebom kacang. untuk membina ikan bawal tersebut.

nah kali ini tips cara membuat kacang presto, siapkan dulu bahan-bahannya.
- kacang tanah 1kg
- essen amino
- essen almond

cara pembuatanya,
pertama kita rendam kacang tanah yang sudah di bersihkan. rendam selama 1-2jam. lalu rebus menggunakan panci presto dan di campur dengan essen amino dan essen almond 1tutup botol essen. rebus hingga kacang mulai gembur/sudah tidak keras lagi. kalau menggunakan api sedang biasanya antara 1-2jam.

kacang siap di gunakan, pasang 1kacang saja pada mata kali.
jangan lupa ngebom untuk mendatangkan ikan. lebih bagus lagi bila kacang di diamkan dulu 1-2 hari.

selamat mencoba mancing ikan bawal
.salam strikeee........

umpan mancing ikan gabus

hai rekan rekan umpanmancingikan99@blogspot.com.
ada yang tau umapn jitu untuk mancing ikan gabus, di kolam, sungai, ataupun di kolam. beberapa tips umpan sudah prnah saya share di artikel sebelumnya. mungkin banyak yang sudah mencoba, sekarang akan saya share menggunakan katak muda/precil.

katak muda/precil cari yang jenisnya katak hijau. yang biasa hidup di persawahan. yang berperut putih, dan berbadan hitam. jangan sampai salah ya..

cara menggunakanya tinggal pasang pancing pada ekor katak muda/precil. kalau bisa pada posisi hidup, karena katak muda pada posisi hidup membuat daya tarik ikan gabus semakin ganas/galak..

bisakan memancing pada waktu sore/malam hari. karena pada waktu itulah ikan gabus biasa mencari makan.
silahkan mencoba, salam strike.....

umpan mancing ikan lele master

kali ini saya akan share umpan mancing ikan lele master yang mudah di dapat. beberapa blog saya mungkin sudah saya post untuk memancing ikan lele master.

di beberapa kolam pancingan ikan lele sifat/karakter makanya berbeda-beda.  tergantung kita membinanya. ada yang kebiasaan ikan lele memakan umpan amis/mentahan bahasa jawanya.
ada juga yang suka memakan umpan buatan/umpan matengan bahasa jawanya.

nah tinggal kita membinanya. kita biasanya ndasari/biasa kita kasih makan. kalau kebiasaan ikan tersebut di kasih makan pelet. saat kita memancing, kita aplikasikan menggunakan pelet tersebut. tinggal kita membuat campuran. bisa kita aplikasikan menggunakan essen. bisa juga kita gunakan DHA.

nah silahkan di coba, salam strike...

umpan mancing ikan patin

beberapa umpan mancing ikan patin sudah pernah saya posting. mungkin ada yang belum tau cara membuat umpan patin.
ikan patin salah satu ikan tanpa sisik yang dagingnya sangat lezat untuk di konsumsi. beda lagi dengan pecinta strike. ikan patin termasuk ikan yang di gemari para pecinta strike, karena kekuatanya yang kuat.

nah kali ini saya akan share umpan jitu untuk mancing ikan patin.
pertama siapkan bahan terlebih dahulu.

bahan:
- pelet 99
- roti tawar/sari roti
- air panas secukupnya

cara pembuatanya:
campurkan pelet dengan roti tawar tadi menggunakan air panas secukupnya. jangan terlalu keras dan jangan terlalu lembek adonan peletnya.

nah pelet siap di gunakan, pasang umpan sebesar mata kail. gunakan mata kail ukuran 8-9.
umpan ini biasa saya gunakan untuk mancing kiloan ikan patin di daerah saya.
semoga bermanfaat. salam strike........

umpan jitu galatama bawal

kali ini saya akan share umpan jitu galatama bawal menggunakan kelapa muda, atau biasa di sebut kambil/degan kalau orang jawa bilang.

tidak hanya untuk galatama bawal saja, tetapi bisa juga buat mancing harian dan masteran bawal.

kambil/degan adalah salah satu umpan yang mudah di dapat. maka bisa menjadi umpan jamaah. karena banyak yang menggunakan jika umpan itu sedang bagus di gunakan di kolam itu.

nah salah satu cara mengolahnya sangat mudah sekali, kambil/degan tadi pilih yang masih muda lalu belah menjadi dua lalu ambil dagingnya. buang batok kelapa/kulit kerasnya.
potong kecil kecil ukuran dadu. usahakan menggunakan pancing ukuran kecil, 2-3 saja. nah potongan kambil usahakan seukuran pancing itu saja.
sebagian kambil/degan tadi di parut. parutan tadi untuk ngebom/untuk mengumpulkan ikan.

selamat mencoba, salam strike....

umpan galatama lele siang hari

hai sobat mancingmania, sekarang lagi banyak yang hobi memancing lele jumbo karena tarikanya yang kuat, dan karakter ikan yang tidak mudah lelah.
ada beberapa jenis umpan yang sangat bagus untuk memancing ikan lele tersebut.
di beberapa posting umpan mancing ikan sudah pernah saya sebutkan.
yaitu menggunakan belut, bisa dengan belut mentah, bisa juga menggunakan belut pepes.
kali ini saya akan menerangkan menggunakan belut mentah, dengan cara belut di gepuk/di pukul di hancurkan hingga lembut. jika sudah lembut dan upayakan masih gabung dengan kulitnya, lalu belut di potong kecil kecil. karena karakter daging dan kulit yang keras, jadi saat di kaitkan di kail tidak mudah lepas.
silahkan di coba, salam strike...........................................................

umpan mancing ikan bawal master

ada banyak sekali ragam umpan untuk memancing ikan bawal di kolam bawal master, beberapa macam umpan khusus mbolang untuk mancing ikan bawal adalah salah satu umpan jitu di berbagai kolam pemancingan bawal master.

untuk ragam umpan mbolan yaitu,

  • cacing kolet
  • cacing anakonda
  • belut gepuk
  • orong orong
  • udang
  • ulat hongkong
  • ulat jerman
  • telur puyuk rebus
  • telur sapu-sapu
  • entung pohon pisang
  • entung pohon alpukat
  • buah talok
  • buah markisa
  • isi buah pepaya
  • uritan (telur ayam yang masih di dalam)
  • kleper
  • walang hijau 
  • dan masih banyak lagi.....


untuk umpan bolang ini yang biasa di pakai di kolam ikan. selamat mencoba untuk memancing ikan bawal. salam strike...................................

umpan mancing ikan nila

hai teman teman blogger, sudah lama saya tidak post umpan mancing ikan di blog saya ini.
kali ini saya akan share umpan mancing ikan nila untuk pemula.
ada beberapa tips jitu untuk memancing ikan nila, apa lagi untuk mendapatkan yang jumbo atau babon,



untuk beberapa umpan recomended yang terbaik yaitu lumut. lumut yang lembut yang terdapat di kolam ataupun persawahan. lumutnya berwarna hijau, serat lembut seperti rambut.

untuk bom bisa menggunakan tepung panir, tepung panir bisa menjadi pengumpul ikan nila babon.
salah satu umpan pengumpul terbaik untuk ikan nila. lalu untuk mengambilnya menggunakan umpan lumut. menggunakan kambangan(pelampung) kecil, pemberat tipis, dan pancing ukuran 6-7.

untuk waktu terbaik memancing ikan nila yaitu pada saat matahari akan terbit. atau di pagi hari.
selamat mencoba, salam strike...........

terpopuler

pengunjung